DETAIL BERITA

Menanggapi banjir yang menimpa sejumlah wilayah Jakarta dan sekitarnya, menteri BUMN Erick Thohir datangi posko siaga PLN yang berada di Kantor PLN Distribusi Jakarta Raya (PLN Disjaya), Gambir, Jakarta Pusat (2/1).

Salah satu yang menjadi tujuannya adalah melihat kesiapan agen contact center PLN dalam menanggapi komplain maupun pertanyaan masyarakat terkait kebijakan pemadaman listrik yang harus PLN lakukan di sejumlah titik wilayah terkena banjir.

Dalam kunjungan tersebut, Menteri Erick Thohir mengapresiasi kebijakan PLN untuk memadamkan listrik di lokasi banjir demi keselamatan. GM PLN Disjaya, M.Ikhsan didampingi Plt Direktur Electricity dan Wholesale ICON+ nampak menemani Erick Thohir sepanjang kunjungan berlangsung.